Rp 26 M Target Double Winner

21/07/2009 10:48
Rp 26 M Target Double Winner
 
 
Sriwijaya Post - Sabtu, 11 Juli 2009

UNTUK bersaing di musim kompetisi mendatang dan meraih double winner, manajemen Sriwijaya FC menyiapkan anggarn sebesar RP 26 miliar untuk melakoni kompetisi musim depan.

“Kita menganggarkan sekitar Rp 26 miliar lebih untuk tim,” ujar Dirut PT SOM, Dodi Reza Alex didampingi Wakil Manajer Hendri Zainudin kepada wartawan, Jumat (10/7) kemarin.

Ditambahkan Dodi, anggaran sebesar 26 miliar itu, untuk biaya operasianal, kelengkapan tim dan kontrak pemain. Khusus untuk kontrak pemain, Dodi mengatakan berkisar Rp 11 miliar lebih. Dana senilai itu hampir sama dengan yang digunakan musim kompetisi lalu.

“Sekitar Rp 11 miliar atau lebih untuk kontrak pemain. Namun jumlah itu bisa bertambah atau berkurang sesuai dengan proses negosiasi pemain,” ujar putra sulung Gubernur Alex Noerdin itu.

Menurut anggota DPR RI ini, target Sriwijaya ke depan sudah jelas yakni, mempertahankan piala Copa Dji Sam Soe dan merebut Piala Liga Super dari Persipura di musim kompetisi mendatang.

Untuk mewujudkan impian itu, pihaknya memerlukan anggaran yang besar. “Sebab tidak hanya dua gelar itu yang hendak kita raih. Tetapi even-even lainnya ditingkat Asia juga menjadi target di musim mendatang,” ujar Dodi.

Saat ditanyakan mengapa SFC termasuk paling aktif memburu pemain dibandingkan klub-klub lainnya yang tampak loyo, Dodi mengatakan melakukan perburuan sejak awal merupakan strategi tim untuk mendapatkan pemain-pemain berkualitas dan berharga pantas.

“Langkah ini kita ambil agar mengefisienkan dana dan dapat di manfaatkan semaksimal mungkin. Sehingga tim tidak perlu mengeluarkan dana yang tidak perlu,” ujar Dodi.(ndr)

—————

Back